Untuk mengirim barang dengan menggunakan reefer container, ada jenis jenis reefer container yang bisa Anda pilih untuk menyesuaikan dengan kebutuhan pengiriman. Misalnya untuk pengiriman jenis barang yang membutuhkan suhu beku, maka membutuhkan jenis reefer container 40 high cube reefer deep frozen.
Mengenali jenis reefer container memang sangat penting supaya barang yang Anda kirimkan bisa awet dan aman sampai ke lokasi tujuan pengiriman. Karena masing-masing tipe reefer container memiliki kemampuan pendinginan yang berbeda-beda.
Ada 2 tipe reefer container yaitu tipe kontainer untuk mempertahankan suhu tertentu atau suhu dingin dan kelembaban kering berkisar antara 5 – 30 derajat celcius, juga terdapat tipe kontainer untuk suhu beku mulai dari 18 derajat celcius hingga -60 derajat celcius.
Selain itu, ada ukuran dan kemampuan berat yang berbeda pula setiap jenisnya, yang bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan.
Misalnya, perusahaan atau tempat Anda bekerja di bidang pertambangan, membutuhkan reefer container untuk menyimpan stok bahan makanan untuk para pekerja tambang. Maka bisa mempertimbangkan untuk menggunakan jenis reefer container 40 high cube refrigerated container.
Baiklah, langsung saja kita mulai pembahasan tentang jenis reefer container untuk pengiriman barang yang mudah rusak atau busuk, berikut ini.
Jenis Reefer Container Suhu Dingin
Beberapa jenis reefer container dibawah ini memiliki kapasitas muatan mulai dari 3000 kg – 29.400 kg. Jenis kontainer ini biasanya digunakan untuk pengiriman barang jenis sayur seperti selada, sawi, selada, kembang kol dan jenis buah seperti pisang, nanas, apel dan kiwi.
20 Standar d Reefer
Tipe ini merupakan jenis reefer container setinggi 20 kaki. Biasanya memiliki 2 buah pintu, dengan bentuk pintu kecil yang mudah dibuka dan pintu ukuran besar untuk mengeluarkan barang. Tipe ini banyak digunakan untuk pengiriman lokal karena mudah diangkut dan ukurannya tidak terlalu besar.
Tipe ini juga biasa digunakan untuk penyimpanan makananan untuk restoran dan perusahaan katering.
- Kisaran suhu: -30C hingga +30C
- Ruang kargo: 27 CBM (Cubic Meter)
- Kontrol kelembaban: 65% – 85% (dalam mode dingin)
- Pengiriman udara bawah: Ya, tersedia.
- Pertukaran udara segar: Dapat disesuaikan dari 0-285 m3/jam. Refrigeran yang digunakan: R134a
- Muatan maksimum: 60.600 lb / 27.490 kg
- Dimensi: 20′ x 8′ x 8’6”/610 x 245 x 262 cm
40 High Cube Standard Reefer
Tipe reefer container setinggi 40 kaki ini cocok digunakan untuk pengiriman barang atau digunakan sebagai ruang pendingin penyimpanan bahan makanan bagi para pekerja di lapangan seperti proyek konstruksi maupun pertambangan.
Pasalnya, jenis pekerjaan ini biasanya membutuhkan waktu yang lama dan sudah disediakan dapur umum untuk para pekerja, sehingga membutuhkan penyimpanan bahan makanan.
- Kisaran suhu: -30C hingga +30C
- Ruang kargo: 67 CBM (Cubic Meter)
- Kontrol kelembaban: 65% – 85% (dalam mode dingin)
- Pengiriman udara bawah: Ya, tersedia
- Pertukaran udara segar: Dapat disesuaikan dari 0-285 m3/jam. Refrigeran yang digunakan: R134a
- Muatan maksimum: 64,992 lb / 29,480 kg
- Dimensi: 40′ x 8′ x 9’6”/1240 x 245 x 292 cm
40 High Cube Controlled Atmosphere
- Kisaran suhu: -30C hingga +30C
- Ruang kargo: 67 CBM
- Kontrol kelembaban: 65% – 85% (dalam mode dingin) Tingkat oksigen: 1% – 21%
- Kisaran karbon dioksida: 0% – 25%
- Pengiriman bawah-udara: Ya
- Pertukaran udara segar: Dapat disesuaikan dari 0 – 285 m3/jam. Refrigeran yang digunakan: R134a
- Muatan maksimum: 64,992 lb / 29,400 kg
- Dimensi: 40′ x 8′ x 9’6”/1240 x 245 x 292 cm
Jenis Reefer Container Suhu Beku
Tipe kontainer suhu beku merupakan jenis reefer container yang digunakan untuk media penyimpanan barang seperti jenis ice cream, daging dan ikan. Ketiga barang ini membutuhkan suhu dingin ekstrim untuk mempertahankan kandungan dan bentuknya supaya awet meskipun menempuh perjalanan dalam waktu yang lama.
40′ High Cube Deep Frozen
- Kisaran suhu: -60C hingga +10C Ruang kargo: 60,3 CBM
- Kontrol kelembaban: Tidak tersedia Pengiriman bawah-udara: Ya
- Pertukaran udara segar: Tidak tersedia
- Muatan maksimum: 64.772 lb / 29.380 kg
- Dimensi: 40′ x 8′ x 9’6”/1240 x 245 x 292 cm