Kontainer yang merupakan wadah penyimpanan berbagai jenis barang untuk pengiriman ke luar kota atau luar negeri. Namun saat ini sudah banyak modifikasi kontainer menjadi berbagai bentuk bangunan mulai dari kafe kontainer, kantor kontainer, rumah kontainer hingga membuat toko.
Kontainer dipilih karena terbuat dari bahan besi dan baja sehingga sangat kuat dan kokoh untuk dijadikan sebagai material bangunan. Terbukti saat difungsikan sebagai media penyimpanan pada proses pengiriman barang, kontainer bisa menampung beban berat dan diletakkan secara bertumpuk di dermaga maupun di kapal.
Disamping itu karena kontainer dinilai banyak memberikan keuntungan salah satunya dari segi desain dan dari sisi fleksibilitas nya..
Pasalnya bangunan bangunan modifikasi kontainer bisa dipindahkan atau diangkut dengan mudah menggunakan kendaraan truk. Sehingga bangunan dari kontainer bisa berpindah tempat dengan mudah.
Dibandingkan bangunan konvensional, bangunan dari modifikasi kontainer lebih ramah lingkungan karena tidak membutuhkan banyak bahan material seperti semen, pasir dan batu. Selain itu, penggunaan kontainer sebagai bangunan juga bisa mengurangi limbah kontainer.
Berikut inspirasi modifikasi kontainer yang bisa Anda tiru!
Container Cafe
Container cafe belakangan sangat populer karena desainnya yang unik dan instagenic. Saat ini bangunan container cafe ini sudah sangat mudah Anda temukan di kota kota besar.
Bangunan kafe dari bahan kontainer ini membuat tampilan kafe menjadi unik sehingga jadi menjadi daya tarik tersendiri yang membuat pengunjung untuk datang.
Selain itu container cafe juga memiliki keunggulan lain seperti proses pemasangan yang mudah. Jika Anda sudah memesan atau membuat container cafe, Anda bisa dengan mudah meletakkannya baik di atas lahan tanah maupun aspal.
Untuk desain container cafe, Anda tidak perlu bingung memikirkannya. Anda bisa memanfaatkan semua sisi kontainer seperti pada gambar di atas. Bahkan hanya dengan 1 buah wadah kontainer, Anda bisa membuat kafe mini dengan 2 lantai yang bisa menampung hingga 20 orang.
Shipping Container Store
Konsep shipping container store bahkan telah digunakan oleh perusahaan olahraga terkenal di dunia yaitu PUMA. Ya benar, Anda tidak salah baca. PUMA yang merupakan perusahaan sekaligus merek terkenal telah membangun sebuah gedung retail yang disebut sebagai PUMA City dengan menggunakan bahan kontainer sepenuhnya.
Shipping container store milik PUMA tersebut dibangun menjadi 3 lantai dengan total menggunakan 24 kontainer pengiriman. Jadi penggunaan kontainer sebagai bangunan toko sudah tidak perlu diragukan lagi ya.
Jika Anda ingin memulai bisnis sendiri, kontainer toko ini bisa Anda jadikan pilihan daripada membuat toko konvensional.
Untuk desain container store, Anda bisa mengganti salah satu sisi kontainer dengan dinding kaca. Supaya item produk Anda bisa langsung terlihat dari luar toko. Menambah lampu fokus yang bisa membuat produk Anda tampil mencolok.
Container Offices
Container office atau kantor kontainer selama ini biasa digunakan untuk orang yang bekerja di lapangan dalam jangka waktu lama, misalnya para pekerja konstruksi pembangunan jalan atau gedung. Container office termasuk jenis kantor portable yang bisa membantu proses administrasi pekerjaan jadi lebih mudah karena dekat dengan lokasi proyek.
Namun saat ini, container office juga jadi terobosan baru dalam dunia perkantoran. Jenis kantor ini sekarang juga banyak dipakai oleh perusahaan creative agency, atau perusahaan perintis.
Pasalnya mereka bisa memanfaatkan lahan terbatas untuk membuat kantor semi permanen, apalagi pembangunannya bisa cepat, berbeda dengan membuat kantor konvensional pada umumnya.
Selain itu jenis container offices juga senada dengan jenis perusahaan seperti creative agency, yang membutuhkan kreativitas dalam pekerjaannya.
Sebagai kantor untuk industri kreatif, kontainer bisa dibentuk sedemikian rupa seperti untuk melambangkan visi perusahaan. Hal ini juga bisa menjadikan kantor yang nyaman dan tepat bagi para pegawainya.
Anda bisa menggunakan jenis kontainer ukuran 20 ft untuk membuat kantor mini, atau ukuran 40 ft untuk mendapat ruang kantor yang lebih besar.
Shipping Container Home
Jenis modifikasi kontainer terakhir adalah membuat shipping container home atau rumah kontainer. Tidak hanya membuat toko, atau kantor, kontainer juga bisa dijadikan sebagai rumah tempat tinggal yang nyaman.
Maka tak heran, sekarang Anda bisa dengan mudah menemukan rumah kontainer baik di dalam maupun luar negeri.
Anda bisa mencari beberapa desain rumah kontainer di internet dan siap-siap untuk terkejut, karena jenis rumah kontainer benar-benar bisa menjadi inspirasi rumah impian masa kini.